Minggu, 06 November 2011

Spaghetti Bolognise kesukaan Syaffa....


Bunda ini lhoo makanan kesukaan syaffa anak saya. Dia paling seneng dengan pasta satu ini yaitu spaghetti blognaise yang cukup mudah membuatnya. Lumayan bikin kenyang lho bun...bisa dijadikan bekal anak-anak ke sekolah dan tentunya sehat dong yaaa...
Berikut ini saya bagi bahan dan cara membuatnya ala Mama Santi heheh...
maaf kalau ada yg salah menurut bunda-bunda yaa karena ini spaghetti nya 'ala' saya sendiri.

BAHAN :
1. Spaghetti merek nya boleh apa saja kalau saya selalu pakai La Fonte.
2. Daging Giling secukupnya.
3. Minya sayur secukupnya.
4. Bawang putih 2 siung
5. Bawang Bombay diiris tipis setengah bulatan saja.
6. Garam secukupnya.
7. Bumbu Spaghetti Bolognaise dari La fonte (yg sudah instan)
8. Keju Parut

Cara Membuat :
1. Rebus spaghetti dengan air mendidih kemudian teteskan sedikit minyak sayur agar tekstur spaghettinya lebih licin tidak kaku.
2. setelah cukup empuk angkat spaghetti dan tiriskan.
3. Siapkan wajan untuk menumis bumbunya.
4. Iris bawang putih dihancurkan sampai halus.
5. Bawang bombay diiris tipis-tipis.
6. Masukkan irisan bawang putih, bawang bomba, dan daging giling kedalam wajan yg sudah diberi minyak secukupnya untuk menumis.
7. Setelah daging dan bawang ditumis hingga berwarna kecoklatan dan baunya harum maka masukkan bumbu Instan La Fonte.
8. Aduk semua bahan hingga menyatu. Tambahkan garam secukupnya.
9. Tunggu hingga matang, kalau terlalu kental bisa ditambahkan air sedikit saja.

Cara Penyajian:
1. Siapkan piring yg permukaannya rata atau bisa pakai pyrex yg persegi.
2. Tuangkan spaghetti yg sudah matang tadi secara merata sesuai tempatnya.
3. Tuangkan bumbu spaghetti yg sudah matang diatasnya.
4. Terakhir taburkan keju parut diatas sebagai toppingnya, kalau syaffa suka banget keju. jadi saya selalu taburkan kejua yang cukup banyak diatas bumbu spaghetti bolognaisenya.

Hmm...jadi lapar yaa bundaa..yuuk kita praktekkan dirumah yaaa....bisa dimakan untuk sekeluarga lhoo..hemat gak perlu ke Mall qiqiqii...selamat mencoba yaa bundaa...

Tips Menyajikan Makanan Sehat


Bundaaaa... saya mau sedikit bagi-bagi tips dalam menyajikan makanan untuk anak-anak. Tentunya makan yang disajikan inginnya yangs ehat dan aman dikonsumsi yaa bunda. Nah berikut ini ada beberapa tips yang sangat penting untuk diperhatikan sebelum kita memberikan makanan kepada anak-anak.

1. Jagalah Kebersihannya
kebersihan itu penting ya bunda karena makanan yang kotor tentunya akan mengganggu pencernaan si kecil. Untuk itu sebaiknya kita mengolah sendiri makanan atau masakan untuk ana-anak agar terjaga kebersihannya.

2. Perhatikan Tanggal Kadaluarsa
Setiap kita membeli makanan di supermarket atau warung, jangan lupa dilihat tanggal kadaluarsa yang tertera pada kemasan. Ini penting ya bunda, jangan sampai kita memberikan makanan yang sudah basi atau rusak kepada anak. Anak-anak bisa keracunan dan akibatnya cukup fatal jika anak kita tidak kuat pencernaannya.
3. Alami
Sebaiknya kita menyajikan masakan yang terbuat dari bahan-bahan alami tanpa pengawet. Seperti kita memasak untuk anak-anak usahakan menggunakan sayuran yang segar dan bumbu masakan yang alami seperti garam, gula, merica, dan rempah-rempah lainnya. Bahan-bahan alami ini akan mencegah anak-anak dari keracunan dan gangguan pencerenaan. Selain itu kalau makanan kita terbuat dari bahan alami maka otomatis kesehatan akan selalu terjaga ya bunda...
Kesukaan anak-anak itu berawal dari penyajian masakan dan makanan camilan dirumah. kalau kita terbiasa menyajikan masakan yang segar, alami dan menyehatkan otomatis anak-anak akan terbiasa makan dirumah dan tidak jajan diluar. Jajanan diluar rumah tidak bisa kita kontrol bahan-bahan yg digunakan bahkan ada yg menggunakan vetsin/MSG. Untuk itulah, kita sebagai ibu yang befrtanggungjawab mengontrol makanan anak-anak dirumah. Jadi biasakanlah memasak makanan yg sehat dirumah agar2 anak2 terbiasa.
Begitulah sedikit tips dari saya bunda semoga berguna yaa..... sampai ketemu lagii di tips dan sharing selanjutnya..see..u...

Permen warna warni Lollypop

haloo bundaa...apa kabarnya niiy?...semoga semua sehat yaa bisa baca tulisan terbaru saya. Selamat Idul Adha 1432H bagi yang merayakan. Wah, sepertinya lagi pada kekenyangan daging kambing yaa qiqiqiqii...
Bunda, kemaren saya melihat tayangan televisi tentang Permen Lollypop yang sangat terkenal di Amerika dan sekarang sudah ad
a di Indonesia. Permen Lollypop ini dibawa ke indonesia oleh Arbella seorang wanita cantik yang mempunyai mimpi membuat pabrik permen lollypop berbahan dasar gula alami dan tidak membuat anak-anak sakit gigi. Akhirnya muncullah permen Lollypop Fantasy yang marak di Mall Jaka
rta. Warnanya yang sangat menarik membuat anak-anak menyukai permen ini. Janga
n salah lhoo...permen ini gak bikin batuk ataupun sakit gigi. Permen Lollypop ini dibuat dari campuran gula pasir dan pewarna alami makanan yg aman dan tanpa bahan pengawet.
Tekstur dari permen ini juga tidak terlalu keras dan yg penting tidak mudah menempel di gigi dan lidah sehingga aman untuk anak-anak. Makanan terutama permen yg mudah menempel di gigi dan lidah menyebabkan pengendapan yang menimbulkan bakteri perusak gigi sehingga gigi anak-anak sering keropos kalau makan permen.
Bunda, permen Lollypop ini memang agak sedikit mahal, harga permen yg kecil sekitar 6000 rupiah. Menurut saya, tidak masalah dengan harganya yang pengting aman dan gak bikin batuk yaa bundaa... betul kan yaaa...
Saat ini, permen Lollypop sudah menjamur di kota2 di Indonesia. Permen ini juga bisa jadi souvenir pada saat anak-anak ulang tahun lhoo bunda...dikemas dengan menarik membuat anak2 menjadi senang melihatnya.
nah bunda, sebagai seorang ibu memang perlu kreatifitas tersendiri dalam memberikan makanan dan mengolah masakan untuk anak-anak tercinta. Semua makanan yang masuk inginnya kita kontrol dengan ketat yaa agar anak tidak sakit, kalau sakit kan yang repot kita jugaa yaa bundaa...
Saya memberikan referensi permen Lollypop agar anak-anak masih bisa makan permen tanpa takut batuk dan sakit gigi.
ok bunda, sekian dulu sharingnyaa yaa silahkan lho kalau mau beli permen Lollypop Fantasy ada di Mall besar di Jakarta dan sekitarnya. Selamat Mencoba.....see u yaaa...

Jumat, 04 November 2011

Tips Mencegah Gigi Balita kita Berlubang

Haloo bundaa .....masih setia menyimak kan yaaa... nah barusan saya menulis tentang gigi sekarang saya memberikan tips mencegah gigi berlubang terutama pada balita. Tips ini saya dapatkan dari blog kidzdentalcare.blogspot semogaa berguna yaa bunda. Ini dia tips2nyaa silahkan dicatat kalau perlu yaaa....

1. Berikan Asi, minimal sampai umur balita kita 6 bulan.

2. Jangan biarkan anak tertidur sambil minum susu menggunakan dot.

3. Ketika anak berusia 6 bulan, ia sudah boleh mengkonsumsi makanan tambahan. Anak dapat mulai diajarkan minum susu menggunakan baby cup. Hal ini untuk mengurangi waktu terpaparnya gigi dengan asam.

4. Diantara waktu minum susunya, selalu berikan AIR PUTIH tanpa gula.

5. Selalu bersihkan gigi anak dengan kassa dan air hangat minimal 2x sehari.

6. Setelah anak boleh mengkonsumsi makanan tambahan, batasi pemberian jus buah, minum-minuman manis pada anak. Buah-buahan dapat diberikan dalam bentuk buah segar.

7. Hindari kontak antara mulut bayi, dot, makanan/minuman bayi dengan mulut ibu/pengasuh. Hal ini dapat menyebabkan transmisi bakteri kedalam mulut bayi. Terutama apabila ibu/pengasuh memiliki karies gigi yang belum dirawat/ditambal.

8. Mulai usia 6 bulan, bersihkan gigi anak dengan sikat gigi yang lembut khusus bayi tanpa pasta gigi. Setelah anak dapat meludah/mengeluarkan busa maka boleh menggunakan pasta gigi. Selalu dampingi dan bantu anak menyikat gigi sampai ia mahir sekitar umur 8 thn.

9. Ketika anak berusia 1 tahun seharusnya sudah berhenti minum menggunakan dot, melainkan menggunakan baby cup. Jangan lupa selalu ajak anak ke dokter gigi ketika usianya sudah 1 tahun.

1o. Ketika anak sudah boleh mengkonsumsiberagam makanan, maka batasilah makan biskuit, cookies, permen, jus buah, soft drink, dan minuman manis lainnya. Potongan buah, sandwich, keju, sayuran akan lebih bermanfaat untuk kesehatannya.

Demikianlah tips-tipsnya bunda..semoga bermanfaat yaa..

Aduuh sakitnyaa gigikuuu.....

Gigi merupakan organ tubuh yang tidak kalah pentingnya dengan jantung, ginjal, dan lainnya. Pada anak-anak, gigi ini seringkali menimbulkan masalah mulai dari gigi keropos hingga gigi berlubang. Untuk anak balita masalah juga timbul pada saat akan tumbuh gigi, terkadang bunda suka bingung yaa kalau anaknya belum numbuh gigi padahal seharusnya sudah waktunya tumbuh. Bunda pasti khawatir dan segera membawa balitanya ke dokter gigi untuk konsultasi. Lain halnya dengan anak-anak diatas 3 tahun bahkan 5 tahun, masalah gigi yg timbul lain lagi, biasanya gigi berlubang.
Saat ini saya akan berbagi info mengenai makanan yang bisa menimbulkan kerusakan gigi pada anak-anak, bukan bayii yaa bundaaa....
Sebetulnya apa sajakah penyebab kerusakan pada gigi anak kita ya bun...nah, ini ada beberapa hal yg mempengaruhinya:
1. Mengkonsumsi makanan panas dan dingin dcalam satu waktu.
Maksudnya terkadang anak2 makan bakso yg panas kemudian minumnya teh botol yg dingin. Kebiasaan ini akan merangsang saraf pulpa untuk berkontraksidan membuat email(lapisan pelindung gigi) rusak. selain email gigi yg rusak, jaringan lunak gusi pun akan rusak karena makanan yang terlalu panas. Kerusakan email dan jaringan lunak ini biasanya dirasakan anak dengan keluhan perih dan warna memerah pada gusi.

2. Kebiasaan mengemut makanan.
Anak-anak kalau disupain makan suka di'emut' kan yaa bundaa...kita terkadang bingung harus diapain ya supaya dikunyah. Kebiasaan menyimpan makanan didalam mulut yg bercampur dengan air liur ini dalam waktu yang cukup lama membuat bakteri terperangkap didalam gigi. Nah denganbanyaknya bakteri yang menempel di gigi maka menimbulkan gigi keropos dan berlubang.

3. Minum susu/Nge-dot sambil tiduran.
Kebiasaan minum susu sambil tiduran membuat pemanis yang ada didalam susu mengendap lama didalam mulut anak kita. Ini yang sering menimbulkan sakit gigi/gigi berlubang.
Selain itu kalau anak kita masih nge-dot sambil tidur itu juga mengganggu pertumbuhan gigi. Biasanya gigi anak terlihat lebih mancung kedepan akibat terkena 'dot'.

Lumayan banyak ternyata yaa bunda kebiasaan2 yang tidak disadari membawa dampak yang lumayan bagi kesehatan gigi dan gusi anak-anak kita. Mulai sekarang diperhatikan yaa buu makanan dan cara makan pada semua anak-anak kita. Mencegah leih baik daripada mengobati.
Sekian infonya bunda...tunggu selanjutnyaa yaa..jangan bosen2 yaa bunda...see uu...

Kamis, 03 November 2011

Glazzed Mini Carrots

Halooo bundaa....
Seperti janjiku sebelumnya, aku mau kasih contoh resep yang bisa bunda praktekkan dirumah. Bahan2nya juga mudah didapat serta murah. Resep ini agar anak doyan makan sayur yaa bundaa..yuukkk simak bagaimana tahapan2nya yaaa......mariiiiii......
oiya bunda resep ini saya kutip dari 'eatingwell.com' .

GLAZED MINI CARROTS
Bahan-bahan:
1/2 kg wortel ukuran kecil
1/3 cangkir air
1 sendok makan madu
2 sendok teh mentega
1/4 sendok teh garam atau sesuai selera
1 sendok makan sari lemon
merica bubuk sesuai selera
2 sendok makan irisan daun seledri

Cara membuat :
. campur wortel, air, madu, mentega dan garam kedalam wajan datar. Panaskan dengan api sedang, tutup wajan dan masak wortel hingga teksturnya lembut. Masak selama 5-7 menit.
. buka tutup wajan sambil terus dimasak dengan sesekali diaduk hingga keluar cairan menyerupai sirup selama kurang lebih 1 sampai 2 menit.
. aduk wortel, sari lemon, dan merica bubuk secara perlahan, taburkan irisan daun seledri, dan sajikan.

Begitulah resepnya bunda...gampaang kaan yaaa...yuuk mulai praktek buat anak2 kita tercinta supaya matanya tetep bagus walau sudah besar.
okay bundaa... sampai disini dulu yaa..nantikan sharing dan tips selanjutnya dari saya...see uu

Manfaat Sayur

haii bunda ketemu lagi di sharing selanjutnya. saya sekarang mau sharing tentang manfaat sayuran terutama bagi anak-anak. Semua ibu2 sepertinya sudah tau ya kalau sayur itu besar sekali manfaatnya tetapi terkadang kita hanya tau sekilas saja bahwa 'pokoknya yang penting makan sayur'. Nah bunda, sebetulnya ada berbagai macam sayuran dilihat dari warna sayurnya, tuuuhh beluum pada tauu kan yaaa...yuukk simak yaa sharing saya berikut ini :

1. sayuran berwarna merah
contohnya : bayam merah, tomat.
Sayur dan buah yang warnanya merah ini mengandung
zat yang namanya antosianin dan likopen. Antosianin berfungsi untuk mencegah infeksi dan kanker kandung kemih, sedangkan Likopen berfungsi untuk menghambat kemunduran fisik dan mental pada seseorang agar tidak mudah pikun. Selain itu likopen juga membantu mencegah bermacam-macam penyakit kanker. Semua sayuran yang mengandung warna merah sangat bagus untuk dikonsumsi karena dapat menghindarkan kita dari resiko kanker.

2. Sayur berwarna jingga.
contohnya : wortel, ubi, labu.
Sayuran yang berwarna jingga ini banyak mengandung Betakarotin. Fungsi dari betakarotin ini
adalah untuk menghambat proses penuan pada sel-sel. Selain itu betakarotin yang ada dalam tubuh berubah menjadi vitamin A yang dapat memacu sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit. Khusus untuk wortel, dia mengandung kalsium pektat yang berguna untuk menurunkan kadar lemak dalam darah. Semua sayur dan buah yang bertwarna jingga mengandung vitamin A yang cukup untuk kesehatan mata.
Perbanyaklah makan wortel yaa bunda terutama untuk anak-anak agar mata nya tidak cepat rusak.

3. Sayur berwarna kuning.
contoh : paprika dan jagung muda.
Sayur dan buha berwarna kuning ini kaya akan Kalium yang dipercaya dapat memerangi strokedan jantung koroner. Selain itu sayuran yang berwarna kuning ini juga ampu
h memerangi katarak, serangan jantung, dan stroke.

4. Sayuran berwarna Hijau
contoh : bayam, caisim, kangkung.
sayur dan buah warna hijau ini banyak mengandung asam alegat yang ampuh mencegah tumbuhnya bibit sel kanker jenis apapun. Asam alegat juga membantu menormalkan tekanan darah. Sayuran yang berwarna hijau ini juga mengandung vitamin C dan B kompleks, selain itu mengandung zat besi, fosfor, kalsium, magnesium, betakarotin dan yang pasti sangat banyak mengandung serat. Sayuran hijau inilah yang paling mudah kita temui ya bundaa...

5. Sayuran berwarna Putih
contoh : sawi putih, kol, rebung, taoge.
sayuran yang berwarna putih juga banyak mengandung serat yang berfungsi melancarkan BAB dan mencegah sembelit. Selain itu sayuran berwarna putih terutama taoge banyak mengandung vitamin C dan E apabila dimakan mentah atau setengah matang.

Nah bunda...itulah beberapa kandungan dan manfaat dari sayuran menurut jenis warnanya. Sebetulnya masih banyak lagi manfaat sayuran. Mulai sekarang usahakanlah selalu ada menu sayuran disetiap hidangan dirumah terutama buat anak2. Nanti saya akan berikan beberapa menu makanan yg mengandung sayur agar mudah disukai oleh anak2. Nantikan terus yaa bundaa...selamat memasak!





Rabu, 02 November 2011

ASI is The Best!

ASI adalah Air Susu Ibu. Makanan terhebat yang berasal dari Allah SWT melalui para wanita untuk diberikan kepada bayi-bayi keturunannya sebagai makanan utama. Asi ini mengandung berbagai macam zat gizi yang sangat diperlukan bayi yang baru lahir hingga usia 2 tahun. Asi juga berguna untuk melindungi bayi kita dari berbagai macam penyakit. Begitu bayi dilahirkan maka pertama yang harus dia minum adalah cairan kuning yg bernama kolostrum yg terdapat pada ASI ibunya. Cairan kolostrum ini berwarna kekuningan mengandung zat gizi serta vitamin untuk menambah kekebalan pada bayi. Dalam suatu penelitian menunjukkan, bayi yang diberi asi secara khusus terlindung dari serangan penyakit sistem pernapasan dan pencernaan.

Tuu bunda... besar kan ya manfaat ASI. yuuk kita galakkan bersama gerakan sadar ASI, berikan Air susu kita kepada bayi kita agar dia tumbuh sehat dan kuat.
Selain melindungi dari penyakit, ternyata asi juga merupakan penyedia lingkungan yang ramah bagi bakteri 'menguntungkan' yang disebut 'flora normal'. Keberadaan bakteri ini menghambat perkembangan bakteri, virus dan parasit berbahaya.
Kare
na telah diramu secara istimewa, ASI merupakan makanan yang paling mudah dicerna sistem pencernaan bayi yang masih rentan. Karena itulah bayi mengeluarkan lebih sedikit energi dalam mencerna ASI, sehingga ia dapat menggunakan energi selebihnya untuk kegiatan tubuh lainnya, pertumbuhan dan perkembahan organ.

Air susu ibu yang memiliki bayi prematur mengandung lebih banyak zat lemak, protein, natrium, klorida, dan besi untuk memenuhi kebutuhan bayi. Bahkan telah dibuktikan bahwa fungsi mata bayi berkembang lebih baik pada bayi-bayi prematur yang diberi ASI dan mereka memperlihatkan kecakapan yang lebih baik dalam tes kecerdasan.

Hal yang menyebabkan ASI sangat dibutuhkan bagi perkembangan bayi yang baru lahir adalah kandungan minyak omega-3 asam linoleat alfa. Selain sebagai zat penting bagi otak dan retina manusia, minyak tersebut juga sangat penting bagi bayi yang baru lahir.

Omega-3 secara khusus sangat penting selama masa kehamilan dan pada tahap-tahap awal usia bayi yang dengannya otak dan sarafnya berkembang secara nomal. Para ilmuwan secara khusus menekankan pentingnya ASI sebagai penyedia alami dan sempurna dari omega-3. 3

Selanjutnya, penelitian yang dilakukan para ilmuwan Universitas Bristol mengungkap bahwa di antara manfaat ASI jangka panjang adalah dampak baiknya terhadap tekanan darah, yang dengannya tingkat bahaya serangan jantung dapat dikurangi. Kelompok peneliti tersebut menyimpulkan bahwa perlindungan yang diberikan ASI disebabkan oleh kandungan zat gizinya.

Disamping itu, penelitian oleh Dr. Lisa Martin dari Pusat Kedokteran Rumah Sakit Anak Cincinnati di Amerika Serikat, menemukan kandungan tinggi hormon protein yang dikenal sebagai adiponectin di dalam ASI. Kadar Adiponectin yang tinggi di dalam darah berhubungan dengan rendahnya resiko serangan jantung. Lebih dari itu, mereka juga menemukan keberadaan hormon lain yang disebut leptin di dalam ASI yang memiliki peran utama dalam metabolisme lemak.

Fakta tentang ASI tidak berhenti hanya sampai di sini. Peran penting yang dimainkannya terhadap kesehatan bayi berubah seiring dengan tahapan-tahapan yang dilalui bayi dan jenis zat-zat makanan yang dibutuhkan pada tahapan tertentu. Kandungan ASI berubah guna memenuhi kebutuhan yang sangat khusus ini.

ASI, yang selalu siap setiap saat dan selalu berada pada suhu yang paling sesuai, memainkan peran utama dalam perkembangan otak karena gula dan lemak yang dikandungnya. Disamping itu, unsur-unsur seperti kalsium yang dimilikinya berperan besar dalam perkembangan tulang-tulang bayi.

Meskipun disebut sebagai susu, cairan ajaib ini sebenarnya sebagian besarnya tersusun atas air. Ini adalah ciri terpenting. Sebab selain makanan, bayi juga membutuhkan cairan dalam bentuk air. Keadaan yang benar-benar bersih dan sehat mungkin tidak bisa dimunculkan pada air atau bahan makanan, selain pada ASI.

Penelitian ilmiah juga menunjukkan bahwa perkembangan kemampuan otak pada bayi yang diberi ASI lebih baik daripada bayi lain. Penelitian pembandingan terhadap bayi yang diberi ASI dengan bayi yang diberi susu buatan pabrik oleh James W. Anderson.

Seorang ahli dari Universitas Kentucky membuktikan bahwa IQ (tingkat kecerdasan) bayi yang diberi ASI lebih tinggi 5 angka daripada bayi lainnya. Berdasarkan hasil penelitian ini ditetapkan bahwa ASI yang diberikan hingga 6 bulan bermanfaat bagi kecerdasan bayi, dan anak yang disusui kurang dari 8 minggu tidak memberikan manfaat pada IQ.

Ciri menakjubkan lain dari ASI adalah fakta bahwa ASI sangat bermanfaat bagi bayi apabila disusui selama dua tahun. Pengetahuan penting ini, hanya baru ditemukan oleh ilmu pengetahuan, telah diwahyukan Allah empat belas abad silam di dalam ayatNya : "Para ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun penuh, yaitu bagi yang ingin menyempurnakan penyusuan..." (QS. Al-Baqarah, 2 : 23)
Baiklah bunda..sekian sharing tentang ASI nya yaa..waah, pasti seneng, bangga dan haru yaa buat bunda yang telah berhasil menyusui anak-anaknya hingga 2 tahun yang dinamakan ASI exclusive. Pahalanya tak terhingga yaa bunda....hanya Allah SWT yang dapat membalas keikhlasan bunda menyusui anak-anaknya. sampai jumpa lagi di sharing dan tips berikutnya yaa bun....see u..

Kolaborasi Gaya Apel dan Pepaya



hai bunda, ketemu lagi yaa. Kali ini saya mau sedikit memberikan sharing mengenai makanan tambahan untuk para balita kita. Bagi yang punya balita sepertinya mulai bingung dikala umur balita menginjak 6 bln. Bunda biasanya bingung, makanan atau buah apa ya yg boleh diberikan unutk balita yang baru pertama kali mengenal makanan selain ASI. Saya mencoba memberikan resep kolaborasi nan gaya antara aple dan pepaya yang tentunya sangat bergizi untuk para balita kita. Resep ini sangat aman untuk dikonsumsi para balita kita bunda, karena buah2an ini memiliki serat yang cukup halus sehingga mudah dicerna oleh perut balita. Berikut ini bahan dan cara pembuatannya yaa bunda....

1. Bahan
- 2 buah apel manis.
- 1/2 buah pepaya ukuran sedang yang matang ya bundaa..
- air secukupnya.

2. Cara Membuat
- kupas apel dan pepaya sampai bersih kemudian potong-potong.
- rebus apel dengan air sampai empuk, hal ini agar mudah ditelan balita yaa bundaa..
- setelah apel direbus kemudian tiriskan, jangan buang airnya.
- campur apel dengan pepaya kemudian haluskan, gunakan air sisa rebusan apel tadi untuk mengencerkan adonan.

nah bundaa mudah sekali bukan? bisa yaa dicoba sendiri dirumah untuk buah hati kita.
Selamat mencoba!!


Masakan Favourite 'SOTO BANDUNG'

haii bundaaa ..apa kabarnyaa? semoga selalu sehat wal afiat yaa amieen..
Sudah lama saya tidak sharing lagii maaf yaa karena ada sedikit kesibukan jadi kurang bisa update blog. Kali ini saya mau sharing resep favourite keluarga kecil saya. Anak saya syaffa paling suka kalau sudah dimasakin 'SOTO BANDUNG'. Resep ini saya dapatkan dari ibu mertua saya, beliau di setiap acar selalu masak menu soto bandung ini buat semua cucu2nya dan lahamdulillah semua doyaan..hihihi yaiyalaah kan bumbunya juga enaak... Saya akan berbagi resep dan cara pembuatan SOTO BANDUNG, semoga bunda2 dapat mencontohnya dan mempraktekannya dirumah. Berikut yaa bundaa..:
1. Bahan Soto Bandung
- 500 gram daging sapi, rebus hingga lunak kemudian potong dadu
- lobak 1 buah, dikupas, iris tipis, tumis sebentar agar sedikit layu kemudian tiriskan.
- 50 gr kedelai goreng.
- seledri 2 batang diiris tipis.
- daun bawang 2 batang diiris tipis.
- bawang merah goreng kurang lebih 4 sendok makan.

2. Resep Bumbu soto bandung
- bawang putih yang disangrai terlebih dahulu
- 2 lbr daun salam
- lengkuas 1 ruas jari, dimemarkan.
- 1cm jahe, memarkan.
- 1 sdt merica bubuk.
- garam secukupnya.
- 1sdt gula pasir sebagai penyedap rasa.
bunda semua bumbu ini dihaluskan yaa atau 'diuleg' supaya mudah menyerap setelah itu ditumis sebentar agar aromanya bawang putih keluar dan wangi menambah selera makan.

CARA MEMBUAT Soto Bandung :
1. Air kaldu dan daging direbus hingga mendidih.
2. Masukkan semua bumbu yg telah dihaluskan dan ditumis, masak hingga mendidih dan bumbu meresap.
3. Tambahkan lobak yg sdh ditumis, aduk rata.
4. Tuangkan soto yang sudah matang kedalam mangkok saji.
5. Tambahkan kedelai goreng, seledri, daun bawang, taburi dengan bawang goreng. Sajikan dengan pelengkap sambal, jeruk nipis dan kecap.

TIPS Soto Bandung : Sambalnya bisa dibuat dari cabai rawit rebusyang dihaluskan ditambah air sedikit, cukadan garam.

Nah bunda...mudah bukan? dan cepat lho penyajiannya dimakan dengan lontong atau nasi juga cocok. Apalagi ditambah suasana dingin kota bandung/bogor atau pada saat musim hujan ini bisa jadi makanan favourite keluarga lhoo karena mampu menghangatkan tubuh. Yuuk bunda silahkan dipraktekkan resep kesukaan keluarga saya..Selamat Mencobaa yaa bundaa...

4.

Minggu, 09 Oktober 2011

Kecerdasan anak dipengaruhi Makanan


Ibu2, mommy2 yang cantik cerita selanjutnyasaya akan berbagi informasi yg saya peroleh mengenai hubungan kecerdasan anak dengan makanan yg dia makan. Artikel ini saya ambil dari seraching google mengenai makanan sehat anak. Berikut artikelnya yaa semoga membantuu...

Artike dari 'Bayu Mukti' :

Mungkin bagi anda orang tua sangat menginginkan anak anda pandai dan cerdas di sekolahan. Namun kebanyakan keinginan anda itu tidak tercapai dikarenakan anak anda yang anda harapkan cerdas tapi ternyata jauh dari harapan. Lalu apa sebenarnya yang mempengaruhi kecerdasan dan kepandaian anak ? Jawabannya mudah sekali yaitumakanan yang dikonsumsi mereka atau makanan sehat yang mereka konsumsi. Meskipun banyak di televisi iklan-iklan produk untuk meningkatkan kecerdasan anak namun hal itu dirasa kurang karena memang kurang alami. Jika anda ingin anak anda memiliki kecerdasan yang optimal sebaiknya lakukan konsumsi buah-buahan, sayuran, protein, dan makanan berserat tinggi, membantu perkembangan kecerdasan dan pertumbuhan fisik anak.

Makanan sehat tidak harus makanan mahal tapi makanan sehat adalah makanan yang seperti dijelaskan diatas yaitu sayuran, protein, buah-buahan serta makanan berserat tinggi. Banyak orang tua sekarang yang mengira bahwa memberikan makanan-makanan mahal dari restoran mewah adalah sudah mencukupi gizi dan sudah dikatakan makanan sehat padahal nyatanya hasil nol.

Selain membiasakan memberikan makanan sehat biasakan juga anak anda selalu sarapan pagi. Karena dalam sebuah penelitian dikatakan bahwa anak yang sarapan setiap pagi, ternyata lebih fokus mengerjakan tugas-tugas di sekolah. Dikarenakan, sarapan pagi mampu menghilangkan rasa lapar dan memenuhi kebutuhan nutrisi untuk beraktivitas. Nah mudah bukan membuat dan membentuk anak-anak kita yang cerdas ?? Silahkan coba tips diatas


Vitamin buat Bayi


haloo ibu2 yang cantik2..ini saya sharing sebagian ilmu yang saya dapat mengenai vitamin yg penting bagi bayi. Semoga tips2 dan tulisan saya selanjutnya dapat menginspirasi dan bermanfaat bagi ibu2 muda dirumah.... selamat membaca yaa...tips ini saya kuti dari TipsBayi.com silahkan kalau mau googling ke situs tersebut.

Sekilas tentang Vitamin dan Mineral

Banyak orang tua yang menganggap bahwa vitamin akan terpenuhi secara lengkap hanya dengan mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan. Pendapat ini tidak tepat. Sebenarnya, sayuran dan buah-buahan hanya mengandung sebagian jenis vitamin, seperti vitamin C, E, K dan sebagian jenis vitamin B.

Untuk vitamin A, B6, B12 dan D, biasanya dapat diperoleh melalui sumber hewani seperti hati, susu, serta berbagai produk olahannya.

Sedangkan mineral yang diperlukan oleh tubuh bisa diperoleh dari bahan makanan seperti garam, ikan, udang, cumi, serta susu dan produk olahannya.

Bagaimana Menentukan Apakah Bayi Anda Memerlukan Suplemen atau Tidak?

Sebenarnya semuanya tergantung kondisi bayi yang bersangkutan – apakah ia menerima ASI atau susu formula sejak lahir, apakah ia lahir dalam kondisi normal atau prematur, apakah ia memiliki kelainan kesehatan, dan sebagainya.

Jika bayi Anda lahir prematur atau memiliki masalah kesehatan tertentu, silahkan konsultasikan dengan dokter anak Anda apakah ia memerlukan suplemen tertentu atau tidak. Nanti, ketika ia semakin besar dan mulai mengkonsumsi lebih banyak jenis makanan, dokter biasanya akan mengevaluasi lebih lanjut apakah ia masih memerlukan suplemen.

Untuk bayi yang sehat dan dalam masa pemberian ASI Eksklusif, masih banyak perdebatan mengenai perlu atau tidaknya memberikan suplemen. Sebagian besar mengatakan sama sekali tidak perlu. Sebagian ahli kesehatan mengatakan, seandainya pun perlu, paling-paling Anda hanya cukup memberikan suplemen vitamin D – 400 IU setiap harinya, dengan alasan si bayi tidak memperoleh asupan vitamin D yang cukup melalui ASI.

Menurut mereka yang berpendapat perlunya tambahan vitamin D untuk bayi yang sedang dalam program ASI Eksklusif, hal ini berbeda dengan bayi yang sejak awal mengkonsumsi susu formula. Ia tidak lagi memerlukan tambahan vitamin D, karena biasanya unsur ini sudah terkandung dalam susu formula.

Kesimpulan

Pada dasarnya, hingga usia 6 bulan, bayi yang menerima ASI Eksklusif tidak memerlukan suplemen. Yang perlu diperhatikan justru pola makan sang ibu. Pastikan ibu yang menyusui mengkonsumsi makanan yang mengandung cukup vitamin B12 (untuk mencegah Anemia pada anak), zat besi (juga berkaitan dengan Anemia), seng, serta kalsium. Seandainya pun diperlukan, maka sang ibu bisa saja mengkonsumsi suplemen multivitamin-mineral. Tentu saja dengan arahan dokter.

Setelah usia 6 bulan, jika bayi Anda tidak mengalami kesulitan memakan berbagai jenis makanan dengan jumlah yang cukup untuk usianya, maka suplemen vitamin tidak diperlukan. Suplemen baru menjadi alternatif ketika si kecil benar-benar susah makan atau memiliki masalah kesehatan yang kronis. Silahkan konsultasikan dengan dokter anak Anda.

Hati-hati, jangan mengkonsumsi suplemen multivitamin-mineral tanpa arahan dokter, karena bisa jadi bayi Anda menerima kelebihan vitamin A dan seng (zinc)…

nah ibu2 demikian sharing hari ini... harap diperhatikan ya bu untuk kesehatan bayi2 kita. Seorang ibu pasti ingin anak2nya selalu sehat dan ceria. Tetapi tidak banyak ibu2 yang tahu dengan benar makanan/asupan apa saja yg boleh diberikan kepada bayi kita. semoga dengan artikel diatas ibu2 mendapat gambaran dengan lebih jelas tentang apa yg bisa diberikan kepada bayi kita.